Skip to main content

Promo Three/Tri Terbaru dan Cara Mendapatkannya

Penajam.Com - Bismillah. Pengguna layanan operator Three (3) dari Hutchinson pasti banyak mendapatkan tawaran atau promo terbaru dan sangat menggiurkan untuk diambil. Semisal kuota besar 170 Gb dengan harga 170 ribu saja atau paket internet 12 Gb hanya dengan modal 50.000 saja. Lalu bagaimana cara mendapatkan  promo Three terbaru?

Promo Three/Tri Terbaru dan Cara Mendapatkannya

1. Beli nomer baru (Starter Pack)
Biasanya dengan nomor baru bisa mendaptkan banyak promo yang tidak didapatkan oleh nomor lama. Seperti biasa kalau operator berlomba-lomba memberikan promo untuk mengikat pelanggannya agar semakin betah dan tidak berpindah ke provider lainnya. Dibawah ini adalah salah satu promo yang pernah penulis dapatkan.

Kuota 3GB CUMA Rp 3,5rb siap bikin harimu jadi SERU! Balas UM untuk aktifkan. Nikmati 1GB +2GB (01-09) + 30mnt telp sesama Tri buat SEHARIAN. AU610

Coba anda gunakan trik berikut ini untuk mendapatkan promo Tri yang dapat dikatakan sangat bagus bagi pengguna yang memerlukan kuota banyak dalam sehari.

List paket three/3 kuota harian (24 jam full)

1. 2 Gb (Rp1.500) --> MAU 1H2GBAR
2. 2,5 Gb (Rp2.000) --> MAU 2.5GBAR
3. 2,5 Gb (Rp3.000) --> MAU 2P51DFCLM
4. 3 Gb (Rp3.000) ---> MAU UM

Ketik dan kirim SMS ke 234

Untuk berhenti berlangganan

STOP 2P5CLM1 Kirim ke 234

Atau jika ingin secara otomatis berhenti berlangganan, dapat juga membeli paket harian lainnya maka otomatis akan menimpa paket harian sebelumnya dan paket harian sebelumnya akan berhenti sendiri secara otomatis.

Untuk paket 2,5 Gb dengan harga Rp2.000 dibagi pemakaian waktunya yaitu : 1.750 Mb (1,75 Gb) pada pukul 01.00 sampai dengan pukul 09.00 pagi dan 750 Mb untuk pemakaian 24 jam full. Sedangkan untuk 2,5 Gb dengan harga Rp3.000 adalah pemakaian 24 jam full dan mendapatkan bonus kuota nelpon sebanyak 25 menit. Silahkan dipilih.

Jangan lupa untuk mengecek sisa pulsa yang anda miliki karena sifatnya perpanjangan otomatis, walaupun jika sehari saja terkadang masih bisa perpanjang otomatis asalkan pada hari berikutnya kita sudah mengisi pulsa. Selain itu biasanya tidak ada pemberitahuan melalui SMS dan sebagainya jika paket yang kita beli telah aktif, namun kita dapat melakukan pengecekkan melalui SMS yaitu dengan cara mengirim SMS ke 234 dengan format :

INFO KUOTA

Gambar panduannya :

Promo Three/Tri Terbaru dan Cara Mendapatkannya


Promo Three/Tri Terbaru dan Cara Mendapatkannya

2. Sering Mengisi Pulsa
Ternyata cara sederhana ini mampu memancing bonus dan promo terbaru loh. Penulis beberapa kali mendapatkan promo dari Three/Tri karena rajin mengisi pulsa. Terkadang ketika mengisi pulsa 20.000 bisa mendapatkan kuota 2 Gb. Terkadang mengisi pulsa 50.000 mendapatkan kuota 5 Gb. Namanya juga promo maka jangan terlalu berharap banyak akan mendapatkan banyak gratisan kecuali provider tersebut lagi berbaik hati dan berharap kita tak kelain hati dengan memberikan bonus dan banyak promo lainnya.

Promo Three/Tri Terbaru dan Cara Mendapatkannya

Bagaimana teman-teman sekalian? Mudah bukan cara mendapatkan promo terbaru dari Three/Tri. Silahkan mencobanya.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar