Skip to main content

Cara Membuka CMD (Command Prompt) di Windows 10

Pengguna Sistem operasi Windows 10 semakin hari semakin bertambah. Semakin banyak pula tantangan bagi pengembang Windows sendiri yaitu Microsoft Corporations. Lalu anda sebagai pengguna setia Windows tentu saja ingin selalu dimudahkan oleh Windows ini sendiri. Lalu bagaimana anda dapat dengan mudah menggunakan Windows 10 ini. Salah satunya dengan banyak membaca referensi dan banyak melakukan latihan alias utak-atik.

Sangat disarankan belajar dengan sendirinya dan tentunya demi keamanan diri sendiri maka dianjurkan juga untuk banyak membaca seperti melihat cara membuka CMD alias Command Prompt di Windows 10 ini dengan mudah. Lalu bagaimana sih cara membuka CMD tersebut?

Sebagai bahan latihan maka tidak ada salahnya kita mencoba sambil membaca materi yang sedikit atau boleh dikatakan tutorial sederhana dibawah ini akan menjelaskan cara membuka CMD tersebut. Sebenarnya trik windows ini dapat diaplikasikan pada Windows 10 keatas dan WIndows 10 kebawah.
Silahkan disimak paparan bagaimana cara membuka CMD di Windows 10.

Cara Pertama
Untuk membuka Command Prompt (CMD) pada Windows 10 anda bisa melakukan Klik Start Menu - ketik cmd di pencarian - Enter (lihat gambar di bawah ini)


Cara Kedua
Untuk cara kedua ini dengan melakukan dengan bantuan kombinasi tombol SHIFT dan Klik Kanan Pilih pada Folder yang diinginkan/dituju (misalnya My Document, My Video dan Folder lainnya). Caranya adalah Buka Folder dituju, Tekan SHIFT+klik Kanan-Pilih Open PowerShell window here maka seharusnya CMD telah terbuka.


Cara Ketiga
Cara membuka CMD di Windows 10 yaitu melalui bantuan Task Manager. Caranya cukup mudah yaitu Open Task Manager (dapat dilakukan dengan melakukan kombinasi tombol CTRL + SHIFT + ESC). Lalu lakukan Klik File pada menu bar-nya, lalu pada pilihan New Task (Run. ..) agan tekan dan ditahan dulu tombol CTRL , baru mengklik New Task (Run. ..) maka CMD akan terbuka dengan mudah. Perhatikan 2 buah gambar.


Pada gambar pertama diatas adalah membuka task manager lalu membuka task baru (Create New Task) lalu membuat Task dan ketikkan perintah CMD pada bar kosong pada task baru tersebut.


Demikian trik window kali ini mengenai cara membuka CMD (Command Promt) di Window 10. Sekali lagi penulis mengingatkan bahwa trik ini bisa juga dilakukan atau diterapkan pada Windows 7, Window 8 dan Window 10 keatas. Terima kasih semoga bermanfaat.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar