Skip to main content

Manfaat Akar, Buah, dan Daun Ciplukan bagi Kesehatan

Penajam.Com - Bismillah. Barangkali disebagin masyarakat kita baru ada yang mengetahui begitu banyak banyak manfaat dari tanaman yang satu ini. Dikenal dengan nama Ceplukan atau ciplukan yaitu sejenis buah kecil, yang ketika masak tertutup oleh perbesaran kelopak bunga. Sedangkan  berbagai manfaat ciplukan itu muncul akibat adanya beberapa kandungan yang terdapat di dalam buah ciplukan itu sendiri seperti vitamin C, asam palmitat, alkaloid, chlorogenic acid, polifenol dan lain sebagainya yang telah terbukti ampuh dapat membantu mengatasi berbagai jenis penyakit. Secara garis besar tanaman ciplukan ini memiliki peran sebagai tanaman yang memiliki fungsi antibakteri, anti aflamasi, analgesik, imunosupresan, antioksidan, sitotoksik, meredakan batuk, antivirus, menetralkan racun dan anti hiperglikemi.
Penulis ingat ketika masih kecil dahulu sering memakan buah ciplukan ini, sedangkan jika ingin dimanfaatka sebagai salah satu ikhtiar pengobatan tradisional maka bagian tumbuhan, dari daun sampai akar dan biasanya dikeringkan lebih dulu lalu biasanya di rebus dengan air atau dengan metode tertentu lainnya.

Manfaat Akar, Buah, dan Daun Ciplukan

Bagimana dengan manfaatnya?. Mulai dari akar, buah hingga daunnya memiliki khasiat masing-masing dan telah terbukti dari dulu hingga kini. Mari kita bahas manfaatnya.

Manfaat akar ciplukan. Dimulai dengan akarnya yang dapat membantu mengatasi penyakit diabetes melitus atau biasa kita menyebutnya penyakit gula.

Manfaat buah ciplukan. Sedangkan buahnya dapat membantu menyembuhkan atau ikhtiar pengobatan antara lain :
- Mengobati penyakit ayan atau epilepsi;
- Mengobati penyakit paru-paru;
- Mengobati sakit tenggorokan; dan
- Mengobati sariawan dan gusi berdarah.

Manfaat daun ciplukan. Manfaat bagian daun buah ini adalah sebagai berikut :
- Untuk melawan kanker. Menurut beberapa penelitian kesehatan steroid yang terdapat pada daun dan buah ciplukan telah terbukti mampu melawan dan membunuh sel-sel ganas kanker yang tumbuh secara ganas dalam tubuh. Dan dalam studi tersebut telah membuktikan bahwa ramuan buah ciplukan ternyata mampu mengecilkan ukuran tumor atau kanker tersebut.
- Mengobati sakit bisul.
- Mengobati luka borok.
Manfaat Akar, Buah, dan Daun Ciplukan
Manfaat seluruh bagian tumbuhan Ciplukan ini adalah :
- Membantu mengatasi tekanan darah tinggi;
- Membantu mengatasi penyakit reumatik;
- Membantu mengobati masalah batuk rejan;
- Membantu mengobati bronchitis;
- Membantu mengobati penyakit gondongan;
- Membantu mengobati pembengkakan pada buah zakar untuk kaum laki-laki;
- Mengobati influenza.

Secara prinsip bahwa dalam hal pengolahan seluruh bagian buah ini dapat dilakukan dengan metode basah maupun dengan metode kering (dikeringkan terlebih dahulu). Khusus untuk buahnya dapat direbus ataupun langsung dimakan dengan dicuci terlebih dahulu. Sebagai catatan penting bahwa ketika ramuan telah dibuat dan direbus misalnya, maka jangan menunggu hingga sehari semalam dalam hal mengkonsumsinya. Hal ini dikarenakan kandungan dalam ramuan tersebut dapat saja telah rusak sebelum dimanfaatkan.
Demikianlah beberapa manfaat dari akar, buah dan daun buah Ciplukan. Bahkan seluruh bagian dari tanaman ini dapat dimanfaatkan sebagai salah satu ikhtiar kita dalam hal penyembuhan penyakit. Semoga bermanfaat bagi semua. Terima kasih. Wassalam.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar